Coffee Morning, Kalapas Cilacap Beri Penguatan Jajaran Struktural dan Tim Humas

    Coffee Morning, Kalapas Cilacap Beri Penguatan Jajaran Struktural dan Tim Humas
    Coffee Morning, Kalapas Cilacap Beri Penguatan Jajaran Struktural dan Tim Humas

    CILACAP - Kalapas Cilacap (Wisnu Hani Putranto) Melaksanakan kegiatan Coffee Morning bersama Jajaran Struktural Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Cilacap di Ruang Kasibinadik Lapas Kelas IIB Cilacap. Selasa (05/07/2022), mulai dari pukul 08.30 wib. 

    Rapat penguatan kali ini dilaksanakan berbarengan dengan kegiatan Coffee Morning. Meskipun begitu, pengarahan tetap berjalan dengan tertib.

    Kalapas Cilacap (Wisnu Hani Putranto) menyampaikan kepada jajarannya mengenai perlunya peningkatan terhadap kinerja pegawai Lapas Kelas IIB Cilacap di tiap bagiannya. Dilanjutkan dengan penyampaian arahan dari Sekretaris Jenderal Kemenkumham (Andap Budhi) tentang integritas dalam bekerja serta selalu menjaga nama baik Instansi.

    Beliau juga menyampaikan perihal pentingnya meningkatkan lingkungan kerja yang kolaboratif dan kapabel. 

    "Akuntabilitas dalam bekerja pun harus ditingkatkan. Salah satunya yaitu dengan meninjau kualitas kinerja Tim Hubungan Masyarakat (Humas) dalam mempublikasikan kegiatan Lapas Kelas IIB Cilacap terhadap khalayak publik melalui Media Sosial, " Ucap Wisnu.

    Lebih lanjut, Semangat untuk selalu belajar tidak boleh hilang, tingkatkan pelayanan dan Laksanakan prinsip kerja yang cepat, tepat, dan efisien.

    Dalam kesempatan tersebut Kalapas Cilacap (Wisnu Hani P) melakukan penegasan ulang terhadap Tim Kerja Humas yang harus cekatan dalam publikasi berita seputar giat di Lapas Kelas IIB Cilacap.

    Menutup kegiatan Coffee Morning, Kalapas Cilacap berpesan untuk selalu menjaga komitmen dan integritas selama bertugas.

    (N.Son/***)

    jawa tengah cilacap
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Lapas Cilacap Adakan Sosialisasi Mekanisme...

    Artikel Berikutnya

    Melalui Aplikasi Zoom, Lapas Kelas IIB Cilacap...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?

    Ikuti Kami